Harlem Shake !!!

Ketenaran Harlem Shake kini mulai menyaingi Gangnam Style. Bukalah Youtube, maka di sana akan dijumpai ribuan video Harlem Shake yang diunggah setiap hari. Harlem Shake juga menjadi topik pembicaraan yang dibahas di blog-blog, Facebook, dan Twitter.

Saya pribadi sih kok ngrasa biasa aja ya sama video-video Harlem Shake yang bertaburan di Youtube, cuma kalo saya lebih ke arah penasaran aja, apa sih sebenernya Harlem Shake itu??

Dan ternayta, akhir Juni tahun lalu, seorang disk jockey kurang terkenal di Brooklyn merilis lagu electronic dance music (EDM) berjudul Harlem Shake. Dia merilis lagu tersebut di website gratisan tanpa banyak keriuhan.
Harlem Shake - Baauer
Tapi, di awal Februari 2013, Harlem Shake telah menjadi fenomena massa selevel Psy, penyanyi Gangnam Style. Orang-orang dengan gaya apa dan latar belakang apa pun melakukan Harlem Shake.

Video Harlem Shake menampilkan lagu berjudul sama yang diproduseri Baauer bermarkas di New York City. Dalam lagu berdurasi 15 menit itu, seseorang yang mengenakan topeng menari sepanjang lagu, sementara orang-orang lain yang berada di sekitar dia bersikap normal. Ketika suara bas turun, setiap orang berkerumun dalam berbagai cara, dengan kostum apa pun yang dikenakan, dan dengan alat apa pun yang dipakai. Mereka menggerakkan tangan tanpa keseragaman satu sama lain.

Kini, di YouTube, telah ada lebih dari 100 ribu posting-an video Harlem Shake. Ketika Billboard mengubah kriteria lagu-lagu ngehit dengan memasukkan data YouTube dalam sepekan, Harlem Shake meroket menjadi nomor satu dalam daftar 100 lagu hot.


joged ala Harlem Shake
Hal yang lucu adalah video Harlem Shake milik Baauer sendiri tidak pernah ada. Di YouTube, yang ada hanya versi resmi dalam bentuk audio, yang telah dilihat orang 14 juta kali.

Nasib baik terjadi setelah versi dansa Harlem Shake, yang dibuat komedian Filthy Frank di YouTube, menjadi virus pada 2 Februari. Video Harlem Shake versi Frank mencatat 17 juta penonton dan membuat ratusan ribu orang lainnya meniru dan membuat video Harlem Shake versi masing-masing. Bahkan ada lebih dari 70 video Harlem Shake yang dilihat sekurangnya 1 juta orang.

Memang fenomenal sih tapi menurut beberapa pakar, fenomena ini belum tidak akan mencapai puncaknya layaknya Gangnam Style yang melejit beberapa waktu lalu. Majalah The Atlantic menyatakan bahwa fenomena ini sudah tewas setelah program televisi Today menyiarkan Harlem Shake versi mereka sendiri pada tanggal 13 Februari.Kemudian Los Angeles Times juga menyebutkan alasan mengapa mereka pikir fenomena ini hampir mencapai puncaknya, beberapa di antaranya adalah pergeseran makna sejati meme, adopsi oleh sebaran usia yang beragam (termasuk lansia), versi korporat yang sudah dikoreografi oleh agen iklan dan departemen pemasaran, kebosanan para penari di video, dan perpindahan dari formula aslinya (seperti pemakaian beberapa sudut kamera dan efek visual).

Apapun itu yang pasti  Harlem Shake telah menjadi hiburan tersendiri bagi banyak orang dengan berbagai latar belakang akhir-akhir ini, termasuk si unyu-unyu murid saya berikut ini :)


*berbagai sumber

5 komentar:

MdarulM mengatakan...

Harlem Shake kira-kira bisa menyaingi ketenaran Gangnam style gak ya? untuk jumlah view di youtube?...btw..akan ada video apalagi yang akan setenar gangnam style dan harlem shake ini yah?

bocah petualang mengatakan...

Fenomena nih namanya...

Unknown mengatakan...

dear kak darul,

kalo menurut saya sih, nggak bakalan seheboh gangnam style kak. nggak natural gitu

Unknown mengatakan...

dear bocah petualang,

iya fenomena, ya gitu nama nya fenomena ppasti cuma sesaat. mkasih kunjungannya :)

echaimutenan mengatakan...

aku aja belum pernah tau harlemshake itu kepiye hehe

Posting Komentar

kalo mau nyampah juga boleh...